20 Klub Elite Eropa

Liga-liga di Eropa musim 2011/2012 sudah bergulir (kecuali Liga Serie A Italia yang belum mulai karena diwarnai aksi mogok para pemainnya). Dari hasil laga-laga awal, beberapa klub besar di sejumlah liga Eropa masih dominan. Kecuali klub Arsenal yang punya awal buruk di Liga Primer Inggris.

Yang mengejutkan adalah kinerja Manchester City yang memperlihatkan permainan atraktif dan hasil meyakinkan. Tak heran jika City diprediksi menjadi pesaing kuat Manchester United dalam perebutan gelar juara Liga Primer Inggris — menyingkirkan beberapa klub besar seperti Chelsea atau Liverpool yang sudah lebih dulu mapan.

Nama Barcelona masih menjadi tim yang menakutkan di benua Eropa. Gaya permainan cepat dari kaki ke kaki serta sering meraih kemenangan dengan skor telak, menjadikan tim asuhan Pep Guardiola itu sebagai klub terkuat di Eropa hingga saat ini.

Seperti dilansir oleh Yahoo! Sport, Hypercube Infostrada Euro Club Index menganalisis ratusan pertandingan dari ribuan laga di divisi teratas liga-liga Eropa yang sudah berlangsung. Klub-klub yang mendapat poin terbesar ditentukan dari jumlah gol yang mereka buat ke gawang lawan, jumlah gol yang bersarang di gawang sendiri, piala yang mereka raih sampai konsistensi prestasi di liga lokal, Liga Champions dan Liga Europa.

Berikut ini daftar 20 klub teratas di Eropa, lengkap dengan poin yang didapat dan posisi sebelumnya:

1 (1) Barcelona - 4298 poin

2 (2) Real Madrid - 4031

3 (3) Manchester United - 3942

4 (4) Porto - 3583

5 (5) Chelsea - 3539

6 (6) Bayern Munich - 3418

7 (9) Manchester City - 3260

8 (8) Arsenal - 3251

9 (7) Internazionale - 3237

10 (10) Valencia - 3226

11 (13) Benfica - 3192

12 (15) Lyon - 3151

13 (11) Marseille- 3148

14 (12) Shakhtar Donetsk- 3148

15 (14) AC Milan - 3134

16 (17) Lille - 3122

17 (18) Liverpool - 3109

18 (21) Villarreal - 3102

19 (16) Tottenham Hotspur - 3080

20 (19) Zenit St Petersburg- 3055


http://wahw33d.blogspot.com/2011/09/20-klub-papan-atas-eropa.html#ixzz1XoM2EIsq